Bupati Lantik Pejabat Eselon IIb, Dorong Budaya Kerja Baik dan Optimalisasi Layanan Publik

- Author

Jumat, 12 Desember 2025 - 16:38 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Pelantikan pejabat baru untuk layanan publik yang lebih optimal. | FB/Pemerintah Kabupaten Sukabumi

i

Pelantikan pejabat baru untuk layanan publik yang lebih optimal. | FB/Pemerintah Kabupaten Sukabumi

DIKSARA.com – Bupati Sukabumi, Asep Japar, melantik empat pejabat eselon IIb di lingkungan Pemerintah Kabupaten Sukabumi. Prosesi pelantikan berlangsung di Pendopo Sukabumi pada Jumat, 12 Desember 2025. Para pejabat tersebut terpilih melalui seleksi terbuka jabatan pimpinan tinggi pratama yang digelar beberapa waktu sebelumnya.

Pejabat yang dilantik antara lain Haerul Imam sebagai Kepala BPKAD, Sri Padmoko sebagai Kepala Dinas Perikanan, Masykur Alawi sebagai Kepala Dinas Kesehatan, dan dr. Asep Suherman sebagai Direktur RSUD Sekarwangi.

Dalam sambutannya, Bupati Asep Japar menegaskan agar para pejabat yang baru dilantik menjalankan tugas pokok dan fungsi secara optimal untuk mewujudkan Kabupaten Sukabumi yang Maju, Unggul, Berbudaya, dan Berkah (Mubarakah).

“Tunjukkan kemampuan manajerial yang baik, komprehensif, dan profesional,” ujarnya. Ia juga mengingatkan pentingnya menjaga kekompakan dengan seluruh staf sebagai upaya menumbuhkan budaya kerja yang positif di masing-masing perangkat daerah.

Menurut bupati, para pejabat yang dilantik merupakan hasil seleksi terbuka yang akuntabel, transparan, dan sesuai ketentuan. Pelantikan ini sekaligus mengisi sejumlah jabatan yang sebelumnya kosong agar roda organisasi berjalan lebih efektif dalam memberikan pelayanan publik.

“Selamat kepada para pejabat yang telah dilantik. Tunjukkan semangat dan rasa tanggung jawab atas amanah baru ini,” pungkasnya.***

Berita Terkait

Lailatul Ijtima Jadi Momentum Introspeksi dan Penguatan Kolaborasi Pembangunan Sukabumi
21 Camat di Kabupaten Sukabumi Resmi Dilantik sebagai PPATS
Sekda Sukabumi Minta Camat sebagai PPATS Berikan Layanan Prima dan Profesional
Bupati Sukabumi Kukuhkan dan Ambil Sumpah Jabatan Manajerial Pemkab Sukabumi
Panen Raya Jagung Kuartal I, Wabup Sukabumi Tekankan Pentingnya Kolaborasi untuk Kemandirian Pangan
Buka Tandem Baper, Sekda Sukabumi Ajak Orangtua Arahkan Anak ke Kegiatan Positif
Wabup Sukabumi Lepas Siswa Prakerin dan Resmikan Program SMK Go Global di SMK Ma’arif NU Al-Fathonah
Wabup Sukabumi Pantau Malam Pergantian Tahun, Apresiasi Soliditas Lintas Sektor

Berita Terkait

Kamis, 15 Januari 2026 - 16:50 WIB

Lailatul Ijtima Jadi Momentum Introspeksi dan Penguatan Kolaborasi Pembangunan Sukabumi

Rabu, 14 Januari 2026 - 22:20 WIB

21 Camat di Kabupaten Sukabumi Resmi Dilantik sebagai PPATS

Rabu, 14 Januari 2026 - 22:16 WIB

Sekda Sukabumi Minta Camat sebagai PPATS Berikan Layanan Prima dan Profesional

Kamis, 8 Januari 2026 - 19:49 WIB

Bupati Sukabumi Kukuhkan dan Ambil Sumpah Jabatan Manajerial Pemkab Sukabumi

Kamis, 8 Januari 2026 - 19:45 WIB

Panen Raya Jagung Kuartal I, Wabup Sukabumi Tekankan Pentingnya Kolaborasi untuk Kemandirian Pangan

Berita Terbaru

Sebanyak 21 camat di Kabupaten Sukabumi resmi dilantik sebagai PPATS. | FB/Pemerintah Kabupaten Sukabumi

Pemerintahan

21 Camat di Kabupaten Sukabumi Resmi Dilantik sebagai PPATS

Rabu, 14 Jan 2026 - 22:20 WIB