Sekda Sukabumi Tegaskan Komitmen Jalankan Program Makan Bergizi Gratis Sesuai Standar

- Author

Jumat, 3 Oktober 2025 - 17:01 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Sekda Sukabumi pastikan program Makan Bergizi Gratis berjalan sesuai prosedur. | FB/Pemerintah Kabupaten Sukabumi

i

Sekda Sukabumi pastikan program Makan Bergizi Gratis berjalan sesuai prosedur. | FB/Pemerintah Kabupaten Sukabumi

DIKSARA.com – Sekretaris Daerah (Sekda) Kabupaten Sukabumi, Ade Suryaman, memimpin Rapat Koordinasi (Rakor) Program Makan Bergizi Gratis (MBG) di Pendopo Kabupaten Sukabumi, Jumat (3/10/2025). Rakor tersebut diikuti para camat dan kepala desa secara virtual.

Dalam arahannya, Sekda menegaskan bahwa rakor ini digelar untuk mengevaluasi sekaligus memastikan program MBG berjalan dengan baik dan sesuai prosedur. Ia menekankan bahwa Pemkab Sukabumi tetap berkomitmen menjaga kualitas pelaksanaan di lapangan, meski kewenangan penuh berada di pemerintah pusat.

“Jumlah SPPG di Kabupaten Sukabumi per 29 September sebanyak 200 unit, dan hingga kini sudah ada perwakilan SPPG di 47 kecamatan,” jelas Ade.

Namun, hasil evaluasi menunjukkan masih terdapat sejumlah kendala yang harus segera dibenahi, seperti pemenuhan sertifikat higienis, keterlibatan ahli gizi, hingga standar sanitasi. Hal ini dianggap penting untuk meminimalisir potensi permasalahan di kemudian hari.

Ade menilai MBG merupakan program luar biasa dari pemerintah pusat yang sangat membantu masyarakat, khususnya pelajar. Oleh karena itu, dukungan serta pengawasan bersama dari semua pihak mutlak diperlukan.

“Kami menampung aspirasi masyarakat dan mendorong agar program ini berjalan baik, benar, dan lancar. Sosial kontrol harus dilakukan bersama,” tambahnya.

Rakor juga membahas aspek teknis lain, mulai dari pelayanan, distribusi makanan, hingga keamanan pangan yang melibatkan ahli gizi, laboratorium, dan sanitasi.***

Berita Terkait

Hari Santri Kabupaten Sukabumi 2025, Bupati Asep Japar Serukan Kebangkitan Santri di Era Digital
Bupati Sukabumi Tekankan Peran FKUB dalam Membangun Harmoni dan Sinergi Keberagaman
Bupati Instruksikan Efisiensi dan Fokus pada Program Prioritas dalam Rapat Dinas Oktober 2025
Disperkim Kabupaten Sukabumi Wujudkan Harapan Warga dengan Mengaspal Jalan Desa Peninggalan Belanda yang Tak Pernah Tersentuh Sejak Dulu
Bupati Sukabumi dan Forkopimda Ikuti Rakor Pengendalian Inflasi 2025, Pemerintah Pusat Tekankan Percepatan Belanja Daerah
Dinas PU Kabupaten Sukabumi Siap Wujudkan Visi ‘Sukabumi Mubarakah’ Lewat Pembenahan Infrastruktur
STISIP Widyapuri Mandiri Resmi Dipimpin Ketua Baru, Sekda Tekankan Pentingnya Kolaborasi
186 Mahasiswa STISIP Widyapuri Mandiri Resmi Diwisuda, Bupati Sukabumi Optimistis Lulusan Siap Berkontribusi untuk Masyarakat

Berita Terkait

Rabu, 22 Oktober 2025 - 15:52 WIB

Hari Santri Kabupaten Sukabumi 2025, Bupati Asep Japar Serukan Kebangkitan Santri di Era Digital

Selasa, 21 Oktober 2025 - 18:37 WIB

Bupati Sukabumi Tekankan Peran FKUB dalam Membangun Harmoni dan Sinergi Keberagaman

Senin, 20 Oktober 2025 - 18:18 WIB

Bupati Instruksikan Efisiensi dan Fokus pada Program Prioritas dalam Rapat Dinas Oktober 2025

Senin, 20 Oktober 2025 - 17:25 WIB

Disperkim Kabupaten Sukabumi Wujudkan Harapan Warga dengan Mengaspal Jalan Desa Peninggalan Belanda yang Tak Pernah Tersentuh Sejak Dulu

Senin, 20 Oktober 2025 - 13:10 WIB

Bupati Sukabumi dan Forkopimda Ikuti Rakor Pengendalian Inflasi 2025, Pemerintah Pusat Tekankan Percepatan Belanja Daerah

Berita Terbaru